Skip to content

Refreshment Guru Pamong Praktikum Magang 1 Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Ponorogo Tahun 2021

  • by

Pada hari Selasa 24 Agustus 2021, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FATIK) IAIN Ponorogo mengadakan kegiatan refreshment bagi guru pamong praktikum Magang 1 secara daring via aplikasi zoom meeting. Acara refreshment ini diikuti oleh kepala sekolah dan guru pamong dari 87 sekolah mitra baik jenjang SD/MI, SMP/MTs maupun jenjang SMA/MA/SMK.

Acara refreshment dimulai pukul 09.00 WIB dan dibuka langsung oleh dekan FATIK, Dr. H. Moh. Munir, Lc., M.Ag. Dalam sambutannya, dekan FATIK menyampaikan terima kasih kepada seluruh sekolah mitra karena telah bersedia untuk menjadi tempat magang bagi mahasiswa FATIK dimana nantinya mereka dapat belajar bagaimana potret lembaga pendidikan secara lebih nyata. Di akhir sambutan, beliau memohon agar Bapak/Ibu kepala sekolah dan guru pamong bersedia untuk membimbing para mahasiswa yang masih memerlukan banyak nasihat agar menjadi calon pendidik dan tenaga kependidikan yang baik pada saatnya nanti.

Kegiatan praktikum magang 1 adalah kegiatan observasi/wawancara di sekolah/madrasah secara sinkronus tatap muka atau tatap maya. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa FATIK semester 5. Pada kegiatan ini mahasiswa dituntut untuk melakukan observasi/wawancara dari aspek budaya/kultur dan manajemen sekolah/madrasah, observasi/wawancara perangkat pembelajaran guru, observasi/wawancara penilaian peserta didik dan observasi/wawancara perangkat tenaga kependidikan.

Melalui kegiatan praktikum magang 1 ini diharapkan seluruh mahasiswa mengetahui dan memahami bagaimana kondisi di lapangan (lembaga pendidikan) secara lebih dekat. Sehingga pemahaman ini menjadi modal bagi mereka untuk melakukan refleksi terhadap kemampuan yang dimiliki dan kemauan untuk meningkatkannya.

Kegiatan inti acara refreshment diisi oleh wakil dekan 1 FATIK IAIN Ponorogo, Dr. H. Moh. Miftachul Choiri, M.A dan ketua jurusan Manajemen Pendidikan Islam (MPI), Dr. H. Muhammad Thoyib, M.Pd., yang dipandu oleh ketua jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI), Dr. Kharisul Wathoni, M.Pd., dan ketua jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD), Dr. Umi Rohmah, M.Pd. Pada kesempatan ini, Dr. H. Muhammad Thoyib menjelaskan terkait mekanisme kegiatan praktikum magang 1 tahun ini yakni dapat dilaksanakan secara daring maupun luring sesuai dengan kondisi di sekolah. Sekaligus beliau menjelaskan terkait penekanan aspek observasi/wawancara pada kegiatan praktikum magang 1 tahun ini.

Acara magang akan dilaksanakan pada tanggal 30 Agustus sampai dengan 30 September 2021 mendatang. Sejumlah 1400 mahasiswa FATIK akan terbagi menjadi 87 kelompok yang akan melaksanakan kegiatan magang di sekolah-sekolah mitra. Mahasiswa akan dibimbing langsung oleh para dosen pembimbing magang (DPM) masing-masing. Harapannya segala kesulitan yang dihadapi di sekolah dapat dikonsultasikan dengan DPM. Semoga kegiatan praktikum Magang 1 berjalan sukses.

(Humas FATIK)