Skip to content

FTIK IAIN Ponorogo Adakan Istighosah Bersama

Dalam rangka persiapan submit akreditasi jurusan PIAUD dan Tadris Bahasa Indonesia, FTIK IAIN Ponorogo gelar istighosah bersama di ruang Dekanat Fakultas. Meski akhir-akhir ini Fakultas tengah padat agenda guna persiapan perkuliahan semester genap TA 2023/2024, acara tetap berjalan lancar dan khidmat. Seluruh unsur Fakultas secara kompak dapat menyelenggarakan acara tersebut, bahkan turut hadir di dalamnya pimpinan Institut yakni Rektor, Wakil Rektor I hingga Wakil Rektor II.

Dengan diawali doa istighosah yang dipimpin oleh Wakil Dekan I, Dr. Moch. Miftachul Choiri, M.A., seluruh hadirin tampak khusyu’ dalam rapalan ragam kalimah toyyibah. Tak lupa, lantunan fatihah juga tertuju pada arwah para pendiri IAIN Ponorogo yang sudah wafat. Tidak lain, hal ini sebagai bukti bahwa generasi penerus jangan sampai melupakan jasa para pendahulu.

Setelah doa usai, Dekan FTIK Dr. Moh. Munir, Lc, M.Ag., memberikan keterangan bahwa penyelenggaraan acara doa bersama ini adalah sebagai bentuk ikhtiar batin, agar akreditasi di dua jurusan ini dapat berjalan sesuai rencana dan mendapat predikat terbaik. Disamping itu, beliau juga menjelaskan bahwa akreditasi merupakan agenda lima tahunan, sekaligus tolak ukur kemajuan sebuah Fakultas.

Pada kesempatan yang sama Rektor IAIN Ponorogo, Prof. Dr. Evi Muafiah, M.Ag, sangat mengapresiasi kinerja tim dari dua jurusan terkait, yakni jurusan PIAUD yang diketuai oleh Dr. Umi Rohmah, M.Pd.I serta jurusan Tadris Bahasa Indonesia yang digawangi oleh Dr. Tintin Susilowati, M.Pd. Harapan ibu Rektor, melalui tangan dingin dua kajur perempuan ini, perjalanan dua jurusan di tubuh FTIK ini akan semakin maju dan kompetitif.

Lebih jauh, beliau menambahkan informasi jika di tahun 2024 ini seluruh jurusan di FTIK akan melaksanakan reakreditasi, besar harapan bahwa kesuksesan kerja tim tersebut dapat menular kepada tim-tim lain di jurusan yang kelak akan melakukan akreditasi. Selain itu, pesan moral yang dapat diambil dari adanya kerja tim tersebut yakni terjalinnya kesatupaduan dari masing-masing personal, baik dosen maupun tenaga kependidikan dan terciptanya iklim kekompakan yang penuh maslahat.

 

Kontributor      : M. Fathurahman

Dokumentasi   : Tim Humas FTIK